15 Game Nomor 1 di Dunia Terbaik dan Terpopuler 2023

15 Game Nomor 1 di Dunia Terbaik dan Terpopuler 2023

15 Game Nomor 1 di Dunia Terbaik dan Terpopuler 2023 – Game merupakan salah satu bentuk hiburan yang paling umum dan disukai oleh kebanyakan orang karena menghibur dan seru, selain itu juga praktis. Ada banyak sekali game di dunia ini baik online maupun offline, baik di Mobile, PC, maupun Konsol. Diantara banyaknya game tersebut ada yang mungkin ada yang bertanya game nomor 1 di dunia apa? atau game terbaik di dunia? atau game terpopuler di dunia? pasti ada jawabannya. Tapi, menentukan predikat game nomor 1 itu ada beberapa hal misalnya berdasarkan jumlah pemain, kepopuleran, atau ulasan positif terbanyak, dan lain-lain.

Nah, pada kesempatan kali ini akan membahas dan mendaftar game nomor 1 di dunia agar mengetahui manakah game yang cocok untuk menempati posisi paling atas tersebut. Penasaran kan? maka dari itu simak saja ya sampai habis agar rasa penasaranmu hilang sekaligus mendapatkan informasi tentang game, langsung saja berikut ini daftar dan pembahasannya.

1. PUBG

PUBG berhak untuk menjadi game nomor 1 di dunia karena memiliki jumlah pemain yang banyak begitu pula dengan komunitasnya. Selain itu, PUBG termasuk PUBG Mobile pastinya sudah sangat dikenal sebagai game battle royale terbaik atau terpopuler. PUBG juga salah satu yang mempopulerkan game bergenre battle royale sehingga banyak gamers yang tertarik dengan genre tersebut, di awal-awal tahun 2018. Memang PUBG mempunyai banyak pesaing dalam genre yang sama seperti Fortnite, Free Fire, Apex Legends, Warzone, dan lain-lain tapi PUBG masih membuktikan bahwa game tersebut merupakan game terbaik diantara game battle royale lainnya.

PUBG menawarkan game battle royale standar namun tetap saja seru dan menegangkan, pemain bisa mengkustom karakter dengan berbagai skin gratis ataupun berbayar, selain itu ada beberapa map dengan karakteristik berbeda dan layak untuk dicoba satu-persatu. Dari segi kualitas gameplay, grafik, fitur, dan sebagainya PUBG memang lebih bagus dari battle royale lain, wajar jika banyak yang memainkan game ini. PUBG bisa juga layak disebut sebagai salah satu game terbaik di dunia, karena berhasil menjadi salah satu yang merevolusi battle royale menjadi populer selain itu terbukti sebagai salah satu game terlaris di dunia ini dengan jumlah download sudah mencapai lebih dari 1 milyar.

2. Free Fire

Selanjutnya untuk daftar game nomor 1 di dunia yaitu adalah Free Fire, salah satu game bergenre battle royale sekaligus saingan dari game PUBG. Free Fire bisa menempati posisi teratas karena game mobile ini mampu bersaing dengan game-game populer lain salah satunya PUBG. Game tersebut memiliki jumlah pemain ratusan juta yang tersebar di seluruh dunia seperti di Asia Tenggara salah satunya Indonesia, India, Brazil, dan lain-lain. Bahkan ada puluhan juta pemain aktif menurut laporan dari pihak yang mengelola game Free Fire ini, jumlah yang sangat besar. Free Fire juga sering mengadakan turnamen tingkat internasional dan diikuti oleh banyak pro player dari seluruh dunia, hal ini juga yang membuat game FF populer.

Di Indonesia sendiri bisa diliha sangat banyak pemain Free Fire mulai dari anak-anak hingga dewasa, ada juga fans fanatik dari game battle royale ini. Tentu hal ini karena kesukesan promosi dari Garena sehingga game ini terkenal dan populer, selain itu FF juga tidak membutuhkan spesifikasi tinggi, ponsel kentang masih bisa main tapi ada juga lho Free Fire Max dengan peningkatan grafis lebih bagus.

3. League of Legends

League of Legends adalah sebuah game Moba terpopuler dan masuk dalam daftar game nomor 1 di Indonesia. Game ini merupakan pesaing berat bagi Dota 2 maupun Mobile Legends, namun League of Legends masih tetaplah game Moba paling populer dari keduanya. Riot Games selaku pengembang dari game ini berhasil mempopulerkan game ini lewat promosi besar-besaran dan terniat karena menggunakan metode yang unik seperti membuat musik atau band, membuat animasi atau kartun, dan melalui turnamen internasional dengan hadiah super besar.

League of Legends juga sudah berekspansi ke platform mobile melalui game League of Legends: Wild Rift, isinya kurang lebih sama hanya dengan beberapa penyesuaian bagi pemain game mobile. Sekarang ini, League of Legends bisa mendapatkan jumlah pemain aktif ratusan juta per bulan dan jutaan per hari, tapi memang di Asia Tenggara kurang populer karena kalah dengan Dota 2.

4. Mobile Legends

Siapa yang tidak kenal dengan game Moba populer? ya namanya adalah Mobile Legends dan pantas masuk dalam daftar game nomor 1 di dunia kali ini. Mobile Legends merupakan game Moba dengan banyak pemain khususnya di kawasan Asia Tenggara dan Amerika Selatan, Indonesia pun juga mempunyai pemain ML yang banyak dan game ini sangat populer di negara kita. Game ini bersaing dengan banyak game Moba lain seperti Arena of Valor, Vainglory, Wild Rift, dan lain-lain tetapi berhasil memenangkan banyak penggemar di kawasan Asia Tenggara, untuk kawasan lain masih dikuasai oleh League of Legends atau AOV.

Mobile Legends pun relatif mudah dimainkan bahkan oleh pemain baru sekalipun karena tidak serumit Moba lainnya, hal inilah yang membuat game ini populer. Selain itu, Mobile Legends kerap mengadakan event besar-besaran bahkan bagi-bagi skin untuk mempertahankan pemainnya dan menarik pemain baru. Ajang turnamen nasional maupun internasional pun selalu ditunggu-tunggu oleh para penggemar ML.

5. Minecraft

Game lama atau jadul bernama Minecraft masih pantas untuk masuk dalam daftar game nomor 1 di dunia. Minecraft masih mempunyai banyak sekali pemain dan komunitasnya pun masih berjalan hingga sekarang ini. Walaupun hanya memiliki grafik yang bisa 3D kotak-kotak dan tergolong grafik yang jelek namun ternyata game ini membuat pemainnya ketagihan. Minecraft pun cocok dimainkan oleh semua kalangan baik anak-anak maupun orang dewasa, bahkan ada Minecraft yang khusus untuk education atau pendidikan jadi diperuntukan untuk anak-anak.

Game ini membuat para pemainnya bebas untuk melakukan apapun terutama membangun sesuatu, selain itu mode survival sangat seru dan menantang untuk dicoba. Pemain bisa berkreasi membangun sesuatu misal gedung, perumahan, monumen, bangunan raksasa, dan lain-lain di mode kreatif. Kabar baiknya MInecraft hadir di berbagai platform seperti Mobile (Android & iOS), PC, PS4, Nintendo Switch, dan lain-lain.

6. Fortnite

Fortnite adalah sebuah game bergenre Battle Royale dan menjadi saingan berat bagi PUBG, Apex Legends, maupun Warzone. Game ini sendiri agak berbeda dengan game battle royale lain karena menggabungkan unsur grafik ala kartun dan juga selain bertempur melawan musuh disisipkan unsur membangun bangunan menurut kreativitas pemain sendiri untuk membuat bangunan pertahanan menggunakan material yang dikumpulkan. Fortnite memiliki emote yang khas dan unik terutama emote dansa yang sangat terkenal, selain itu skin dari game ini pun lumayan keren.

Fortnite memiliki jutaan pemain dari seluruh dunia terutama di daerah Amerika dan Eropa yang merupakan basis pemain terbanyak dari game ini. Fortnite pun selain tersedia di platform PC juga tersedia di platform mobile maupun konsol seperti PS4, Xbox, atau PS5.

Baca Juga : https://www.edenn.com/15-game-nomor-1-di-dunia-terbaik-dan-terpopuler-2023/

15 Game Nomor 1 di Dunia Terbaik dan Terpopuler 2023

7. Apex Legends

Di daftar kali ini Apex Legends juga masuk sebagai salah satu game nomor 1 di dunia, lagi-lagi game bergenre battle royale? karena genre ini memang populer. Apex Legends berhasil meraup jutaan bahkan ratusan juta pemain aktif setiap bulan, game ini bisa menjadi saingan berat bagi PUBG maupun Fortnite. Apex Legends juga berekspansi ke platform Mobile yang tentunya sangat ditunggu oleh para penggemar dan pemain baru, hal inilah yang akan menambah popularitas dari game Apex Legends ini.

Apex Legends sendiri sedikit berbeda dengan game battle royale lainnya karena game ini bisa memilih hero sebagai karakter untuk bermain. Setiap hero itu sendiri memiliki kemampuan unik masing-masing dan spesialitas berbeda seperti bertahan, menyerang, mengintai, dan lain-lain. Pantas jika Apex Legends memiliki banyak pemain, karena unik dan berbeda dari battle royale lain yang cenderung sama.

8. Counter Strike: Global Offensive

Game nomor 1 di dunia selanjutnya yaitu adalah Counter Strike: Global Offensive atau sering disingkat CSGO, pastinya masuk dalam list game nomor 1 di dunia kali ini. Counter Strike memiliki fanbase yang cukup besar dan jumlah pemain yang lumayan banyak di seluruh dunia, bahkan game ini cenderung memiliki pemain yang stabil bahkan meningkat walaupun sudah rilis bertahun-tahun yang lalu. Game karya dari Valve Corporation dan Hidden Path ini tidak lekang oleh waktu bisa dibuktikan dengan statistik pemain di Steam, ada ratusan ribu hingga jutaan pemain aktif setiap harinya, karena memang game ini legend dan tidak membosankan bahkan malah bikin ketagihan.

Counter Strike: Global Offensive sendiri merupakan game FPS dengan tema tembak-menembak dan taktis atau strategi. Ada beberapa mode namun yang lebih sering dimainkan adalah mode kompetitif dimana akan ada dua tim berisi 5 pemain yang akan saling bertempur. Selain itu ada berbagai mode lain yang juga tidak kalah seru untuk dimainkan.

9. Hearthstone

Hearthstone merupakan game koleksi kartu digital karya dari developer game Blizzard Entertainment yang juga masuk dalam daftar game nomor 1 di dunia ini. Game ini hampir mirip seperti game Yu-Gi-Oh: Duel Links, Legends of Runeterra, Shadowverse, inti dari gameplay-nya adalah dua pemain akan saling bertarung dengan kartu yang memiliki kemampuan unik, tujuannya untuk menghancurkan hero musuh agar bisa mencapai kemenangan. Hearthstone lumayan seru untuk dimainkan terutama sebagai alternatif untuk game kartu lainnya, game ini pun juga online dan gratis alias free-to-play jadi tidak perlu membeli dengan uang. Karakter, elemen, maupun relikui semuanya berdasarkan dari franchise terkenal Warcraft.

Hearthstone juga mendukung permainan cross-platform yang memungkinkan pemain dari berbagai platform seperti Windows, macOS, iOS, dan Android bisa saling bermain dan terkoneksi. Game ini juga terkenal karena sering mengadakan turnamen e-sport yang banyak ditunggu-tunggu karena hadiah atau poolprize bisa mencapai ratusan ribu hingga jutaan dollar, pokoknya Blizzard Entetainment keren habis.

10. Crossfire

Berikutnya ada game Crossfire sebuah game FPS tembak-menembak yang masuk dalam daftar game nomor 1 di dunia. Game ini memiliki kemiripan dengan Counter Strike dan bahkan menjadi pesaing bagi game tersebut, Crossfire sendiri juga sudah berhasil mengumpulkan banyak pemain dari seluruh dunia yang jumlahnya ratusan juta pemain bahkan 1 milyar sementara pengguna aktif perbulan bisa mencapai puluhan juta. Crossfire sangat populer di seluruh dunia khususnya di negara Korea Selatan dan China yang menjadi penyumbang jumlah pemain terbesar.

Game ini merupakan game free-to-play alias gratis, ada dua mercenary alias tentara bayaran yaitu Black List dan Global Risk yang akan bertarung di dalam game ini. Kurang lebih Crossfire itu sama dengan game Counter Strike, mode permainan pun juga tidak jauh berbeda antara dua game tersebut. Crossfire bahkan sudah diadaptasi menjadi drama televisi maupun film, game ini bahkan sudah menjadi franchise terkenal.

 

11. Roblox

Roblox adalah game online dengan gameplay unik dan lebih berbeda daripada game online lainnya kurang lebih sama seperti Minecraft tetapi lebih bebas lagi. Game ini pantas untuk masuk dalam salah satu daftar game nomor 1 di dunia, memiliki hingga puluhan juta pemain aktif perhari dari seluruh dunia. Roblox sangat mengedepankan kreativitas dan kebebasan bagi pemain layaknya Minecraft, pemain bisa membuat permainan sendiri sesuai imajinasi misalnya permainan balapan, olahraga, tembak-tembakan, dan lain-lain. Kerennya lagi game buatanmu bisa dimainkan oleh orang lain, jadi orang lain bisa merasakan imajinasimu sebagai pembuat game.

Roblox ini cocok untuk berbagai kalangan mulai dari anak-anak hingga dewasa bisa mengembangkan kreativitas dan imajinasi di dalam game ini. Terutama bagi anak-anak bisa untuk melatih kecerdasan atau kreativitas sekaligus menjadi hiburan yang mengedukasi serta memberikan manfaat.

12. Dota 2

Mungkin kamu sudah kenal ya dengan game Moba di platform PC yaitu Dota 2 salah satu game nomor 1 di dunia. Dota 2 memiliki basis penggemar dan pemain besar di berbagai daerah dunia seperti Russia, China, hingga kawasan Asia Tenggara termasuk di Indonesia juga populer terutama di kalangan anak warnet. Game ini bersaing dengan game Moba lain khususnya League of Legends, walaupun begitu LoL masih mendominasi dalam hal jumlah pemain namun Dota 2 masih mempunyai basis yang cukup besar dan pemain aktif bulana hingga jutaan.

Dota 2 layaknya Moba lain, pertarungan antara 2 tim dengan pemain memilih hero masing-masing yang mempunyai kekuatan berbeda dan unik agar menang harus menghancurkan base musuh. Memang game Dota 2 ini lebih rumit ketimbang game Moba di platform Mobile namun game ini sangat layak dicoba.

13. Clash of Clans

Siapa sih gamers yang tidak kenal dengan game Mobile baik Android maupun iOS yang bernama Clash of Clans? pasti tahu ya dengan game legend ini penuh kenangan. Clash of Clans alias COC memiliki penggemar dan pemain yang jumlahnya banyak di seluruh dunia, di Indonesia pun sangat populer bahkan hingga sekarang masih ada yang bermain game ini. Game ini lumayan simpel yaitu membangun desa dan menyerang desa lain untuk mendapatkan jarahan, untuk menyerang desa membutuhkan pasukan dan saat menyerang pun membutuhkan strategi yang hebat agar bisa ditaklukan.

Game strategi ini juga membutuhkan waktu untuk membangun atau mengupgrade seperti pasukan, bangunan, spell, dan lain-lain jadi harus bersabar untuk peningkatan setiap progress. Selain menyerang kamu sebagai pemain juga harus bisa bertahan melawan serangan pasukan pemain lain, ini juga perlu strategi pertahanan yang bagus. COC memang sangat populer di seluruh dunia, pantas juga jika disebut sebagai salah satu game terpopuler di dunia khususnya untuk Mobile.

14. Among Us

Among Us merupakan game multiplayer online yang viral di akhir tahun 2020, sekarang masih punya banyak pemain walaupun semakin berkurang namun masih pantas masuk dalam daftar game nomor 1 di dunia karena pernah populer. Among Us merupakan game dengan gameplay sederhana karena kamu sebagai pemain harus menyelesaikan berbagai misi namun harus waspada dengan impostor yang akan membunuh dan menyabotase misimu tersebut. Sebenarnya game ini hampir mirip dengan Werewolf, pemain bisa voting dan menuduh pemain lain yang dicurigai sebagai impostor.

Game ini mendapatkan ketenarannya saat akhir tahun 2020 dan memiliki ratusan juta pemain, walaupun sekarang popularitasnya mulai meredup namun masih banyak yang memainkan game ini. Namun, game ini sangat menarik dan bisa menjadi salah satu pilihan game untuk mabar bersama teman-teman atau sebagai hiburan di kala bosan.

15. Clash Royale

Saudara dari Clash of Clans yaitu Clash Royale pun juga masuk dalam daftar game nomor 1 di dunia, salah satu karya terbesar dari developer game asal Finlandia yaitu Supercell. Clash Royale sendiri juga merupakan game strategi namun lebih berbeda dari Clash of Clans walaupun ada beberapa karakter pasukan yang sama karena memang dunia kedua game tersebut terkoneksi. Clash Royale adalah game strategi perang kartu PvP, pemain akan bertarung dengan pemain lain untuk menghancurkan tower musuh, jika berhasil menghancurkan tower raja maka akan menang begitu pula jika paling banyak menghancurkan tower atau paling cepat.

Pemain juga bisa mengumpulkan kartu untuk koleksi dan membantu saat bertarung dengan pemain lain, setiap kartu akan memunculkan pasukan, mantra, atau bangunan dengan kemampuan unik. Clash Royale memiliki jumlah pemain yang lumayan banyak di seluruh dunia, bahkan masih sering mengadakan turnamen tingkat internasional yang diikuti oleh para pro player dari penjuru dunia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *